Jenis-Jenis Laptop Lenovo dan Rekomendasinya

Lenovo merupakan brand yang cukup populer dalam menghasilkan gadget yang tidak kalah berkualitas. Salah satu produk gadgetnya ialah laptop. Nah Anda yang mencari laptop berkualitas Jenis-jenis laptop Lenovo di bawah ini bisa dijadikan sebagai pertimbangan.

Berbasis di Kota Beijing, Tiongkong, laptop yang diproduksinya memiliki kelebihan yang khas salah satunya ketahanan baterai dan harga terjangkau.

Daripada semakin penasaran dengan daftar laptop dari Lenovo serta spesifikasi langsung simak penjelasannya di sini.

Jenis-jenis Laptop Lenovo

Brand Laptop asal  Beijing  ini menawarkan setidaknya 5 jenis laptop Lenovo, yang mana diantaranya adalah sebagai berikut:

Laptop Ideapad

Jenis laptop pertama yang diperkenalkan oleh Lenovo ialah Ideapad. Sebagai jenis laptop entry level, seri Ideapad memiliki harga yang cukup terjangkau oleh kalangan menengah.

Fitur khas yang dapat Anda jumpai pada laptop Ideapad adalah mulai dari sistem operasi yang telah terinstal, internal DVD ROM, hingga SD Card Reader yang dapat Anda gunakan langsung.

Meski spesifikasi fiturnya cukup lengkap, laptop jenis ini dibandrol dengan harganya yang cukup terjangkau tak heran jika permintaan konsumennya cukup tinggi.

Adapun rekomendasi jenis-jenis laptop Lenovo Ideapad yang dapat Anda:

Lenovo IdeaPad Gaming 3 15ARH05

Seperti namanya laptop ini memang cocok untuk kebutuhan gaming esport hingga AAA, hal ini ditunjang oleh berbagai kelebihan antaranya:

  • Memiliki prosesor AMD Ryzen 7 8 core (16 thread), clock up to 4.2 GHz
  • VGA NVIDIA GeForce GTX 1650 Ti
  • RAM 8GB DDR4
  • HDD 1 TB + SSD 512 GB
  • Keyboard dengan jarak tombol 1.5 mm dan dukungan backlit LED
  • Layar FHD 15.6 inci dan refresh rate 120 Hz
  • Didukung oleh teknologi Rapid Charge
BACA JUGA:  ASUS Zenbook 17 Fold OLED, Laptop Layar Lipat Pertama di Dunia

Lenovo IdeaPad L340-15 APi

Laptop satu ini sangat cocok digunakan untuk memenuhi keperluan komputasi harian. di mana laptop L340-15 APi sudah dibekali keunggulan:

  • Memiliki teknologi prosesor AMD Ryzen 5 3500U
  • Dilengkapi dengan RAM 4GB DDR4 dan HDD 1TB
  • VGA AMD Radeon Vega 8
  • Dolby Audio
  • TrueBlock Privacy Shutter
  • Vantage’s Eye Care Mode

Lenovo IdeaPad 130 IP130-14AST

Jika Anda senang berpergian tipe satu ini sangat cocok, sebab dirancang dengan bodi yang protektif dan aman untuk dibawa bepergian, tak itu adapun keunggulannya:

  • Teknologi prosesor AMD A4-9125
  • Dilengkapi dengan RAM 4GB DDR4 dan HDD 500GB
  • Layar FHD 14 inch
  • Dibekali Grafis AMD Radeon R3 Graphics
  • Desain eksterior yang menggunakan lapisan protektif

Thinkpad

Thinkpad adalah jenis laptop Lenovo yang memiliki reputasi baik, hal ini sudah terbukti di tahun 2000-an, Thinkpad menjadi laptop satu-satunya yang pertama kali mendapatkan sertifikasi sebagai laptop yang dapat digunakan di luar angkasa.

Target pasar dari Lenovo Thinkpad ialah pelaku bisnis.

Ciri khas dari seri Thinkpad memiliki tampilan yang sederhana dan elegan serta dibekali spesifikasi yang cukup tinggi.

Lenovo Thinkpad memiliki harga sedikit di atas Ideapad. Adapun rekomendasi jenis-jenis laptop Lenovo Thinkpad:

Lenovo ThinkPad T15g Gen 2

Dirancang sebagai laptop yang multifungsi, yang ditunjang dengan sejumlah daftar keunggulan ThinkPad T15g Gen 2 antaranya:

  • Teknologi oleh Processor Intel Core i7-1185G7
  • Didukung dengan grafis NVIDIA GeForce GTX 3080
  • Layar FHD berukuran 15,6 inch IPS
  • Bobot 1,75 kg
  • OS WIndows 10 Pro
  • Daya tahan baterai 10,3 jam.
  • Mendukung fitur rapid charge

Lenovo Thinkpad X13

Thinkpad X13 memiliki performa yang tinggi untuk menemani segala aktivitas Anda, dengan ditunjang keunggulan:

  • Ditenagai prosesor Intel Core i7-10510U
  • Dibekali kapasitas RAM 16GB DDR4 & SSD 1TB
  • VGA Intel HD Graphics
  • Desain laptop tipis sehingga beratnya cukup ringan.
  • Memiliki Fitur Think Shutter, Chip discrete Trusted Platform Module (TPM) 2.0, dan;
  • Telah tersemat teknologi rapid-charging.
BACA JUGA:  8 Pilihan Laptop Gaming 10 Jutaan yang Nyaman Digunakan

Lenovo ThinkPad X1 Nano Gen 1

Digadang-gadang sebagai laptop yang paling ringan diantara koleksi laptop Lenovo lainnya, ThinkPad X1 Nano Gen 1 memiliki keunggulan:

  • Sudah tersemat Processor Intel Core i7-1180G7
  • Kapasitas RAM 16GB dan SSD 1TB
  • Adanya VGA Intel Iris Xe Graphics
  • Layar QHD (2160 x 1350px) ukuran  13 inch
  • Dolby Vision™ 2K
  • Tersematkan The Dolby Atmos® Speaker System

Lenovo Series

Berbeda dari lainnya Jenis-jenis laptop Lenovo series adalah laptop custome yang dirancang untuk target pasar yang khusus, di mana targetnya adalah pelaku bisnis rintisan atau UKM.

Lenovo series cocok dipilih oleh orang yang bergelut di bisnis UMKM dan menyukai laptop yang mudah dibawa.

Semisalnya Lenovo G50-80 yang didukung dengan Intel Core i5-5200U 2.7 GHz dan ditunjang spesifikasi mumpuni sehingga cocok digunakan untuk kebutuhan kerja. Selain itu adapun Lenovo v310 laptop boot menu key sesuai kebutuhan.

Yoga

Jenis laptop Lenovo lainnya ialah Lenovo Yoga. Sebagai laptop seri premium, Lenovo Yoga mampu Anda lipat hingga 360 derajat.

Seri ini pun masuk ke dalam kategori 2 in 1 yang bisa dimanfaatkan secara kausal.

Desain tipis yang lebih trendy bahkan sudah termasuk ke kategori Ultrabook, Lenovo Yoga tetap menjaga harganya yang masih dalam taraf wajar.

Seri Lenovo Yoga sangat bervariasi dengan spesifikasi dan fitur yang ditawarkan, adapun jenis jenis laptop Lenovo Yoga:

Lenovo Yoga C930

Dinilai sebagai laptop yang inovatif dan desain yang stylish. Daftar keunggulannya:

  • Teknologi dengan Intel® Core™ i7 Generasi ke-8, 
  • Visual yang lebih hidup dengan kombinasi pencitraan ultra vivid dari Dolby Vision™ dan kejernihan hingga 4K
  • Tersemat Rotating Sound Bar dengan Sistem Speaker Dolby Atmos®
  • Dengan TrueBlock Privacy Shutter yang aman
BACA JUGA:  7 Rekomendasi Laptop 2 in 1 Murah yang Jadi Pilihan Banyak Orang

Lenovo Yoga Slim 7 Carbon 13ITL5D

Dikenal sebagai laptop gaming yang memiliki performa cepat, Yoga Slim 7 Carbon 13ITL5D menawarkan keunggulan:

  • Intel Core i5-1135G7
  • Kapasitas RAM 8GB LPDDR4X dan SSD 512GB
  • VGA Intel Iris Xe Graphics
  • Layar QHD 13.3 inci, dengan rasio 16:10
  • Layar bersertifikasi Dolby Vision, 100% SRGB Color Gamut, dan kecerahan 300 nits
  • Memiliki desain ketebalan 14,9 mm dan bobot 1 kg
  • Telah lulus uji daya tahan militer
  • Keyboard dengan travel key 1 mm dan key pitch 18,7 x 18,2 mm
  • Telah didukung oleh Fitur Masuk dengan Pengenalan Wajah

Legion

Jenis Laptop Lenovo yang terakhir ialah Legion, spesifikasi yang tersemat pada Lenovo Legion sangat cocok digunakan para gamers.

Ada banyak keunggulan yang ditawarkan oleh Legion diantaranya kualitas teknologi prosesor,  pengolahan grafis, ruang penyimpanan yang lega serta desainnya yang sangat elegan dan menarik.

Salah satu rekomendasi Lenovo Legion adalah tipe Slim 7  dengan keunggulan:

  • Teknologi AMD Ryzen 5000 dan RTX3000
  • kapasitas RAM DDR4-3200 maksimal 32 GB dan penyimpanan 2 TB pada drive NVMe M.2 SSD.
  • Layar panel IPS 15,6″ dengan resolusi Full HD (1920 x 1080 piksel) pada 165Hz, atau;
  • Layar resolusi UHD 4K (3840 x 2160 piksel) pada 60Hz.
  • Baterai 71 Wh dengan daya tahan sekitar 8 jam serta sudah didukung Rapid Charge Express

Demikianlah jenis-jenis laptop Lenovo dan pilihan rekomendasi yang dapat Anda pertimbangkan.